Breaking News

Penumpang Mobil Kijang LGX yang Tertabrak Kereta Api Pandalungan di Patuguran Ternyata Keluarga Besar Ponpes Sidogiri


Terjadi insiden kecelakan maut antara Kereta Api (KA) Pandalungan tabrak sebuah mobil Kijang LGX.

Peristiwa tersebut terjadi di kawasan Desa Patuguran, Rejoso, Pasuruan, Jawa Timur yang mendapati 4 korban Wanita tewas mengenaskan.

Diketahui, penumpang Mobil Kijang LGX yang tertabrak ini merupakan keluarga besar Pondok Pesantren (Ponpes) Sidogiri.

Kasus ini dikonfirmasi oleh seorang alumni Pondok Pesantren Sidogiri dari Pasuruan, bernama Abdullah yang dilansir Kilat.com dari akun X @5teV3n_P39eL, Rabu 8 Mei 2024.

Abdullah mengklaim bahwa korban dari kecelakaan tersebut merupakan anggota keluarga Pondok Pesantren Sidogiri.

Diduga, kecelakaan tersebut terjadi ketika sebuah mobil Kijang LGX yang berisi 8 orang ini melintasi rel saat KA Pandalungan melintas.

Insiden kecelakaan lalu lintas tersebut membuat kehebohan warga di Pondok Sidogiri.

Hal ini dikarenakan, para korban merupakan anggota keluarga yang terhormat di Pondok Pesantren Sidogiri.

"Iya benar, di Pondok Sidogiri lagi gempar. Soalnya yang meninggal dunia majelis keluarga Pondok Sidogiri," jelasnya.

Abdullah menyebutkan bahwa ada empat orang yang meninggal dalam kecelakaan tersebut.

“Munjiyah binti KH Noerhasan bin Nawawi Sidogiri dan Maslahah binti Tohir dari Sidogiri,” ungkapnya.

Diketahui, orang tua dari Munjiyah ini merupakan salah satu Maha Guru (Masyayikh) Pondok Pesantren Sidogiri (PPS).

KH Noerhasan sendiri merupakan anak tertua dari KH Nawawi, beliau adalah salah satu tokoh yang terlibat dalam pembentukan organisasi Islam.

“Kiai Nawawie adalah salah satu ulama yang ikut membidani lahirnya organisasi Nahdlatul Ulama (NU),” jelas dikutip dari portal PPS.

Namun, cucu beliau saat ini menjadi korban kecelakaan KA Pandalungan di Patuguran.

Selain Munjiyah binti KH Noerhasan, terdapat beberapa wanita lagi yang turut menjadi korban kecelakaan.

“Selain itu, korban lainnya adalah Ning Aidah binti Mahfud dari Gayam dan Ning Alwiyah binti Ali dari Keluh Kejayan,” tandas Abdullah.

Diketahui, 3 orang lainnya mengalami luka-luka yang diharuskan mendapatkan pertolongan medis. (*)

Sumber: kilat
Foto: Kijang LGX Tertabrak Kereta Api Pandulangan Isinya Ternyata Keluarga Besar Ponpes Sidogiri (Instagram @inigresik)
Penumpang Mobil Kijang LGX yang Tertabrak Kereta Api Pandalungan di Patuguran Ternyata Keluarga Besar Ponpes Sidogiri Penumpang Mobil Kijang LGX yang Tertabrak Kereta Api Pandalungan di Patuguran Ternyata Keluarga Besar Ponpes Sidogiri Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar