Breaking News

Suami Istri Kompak Jadi Brimob dan Bhayangkari Gadungan Tipu Pencaker tapi Bebas, Kok Bisa?


AS (44) dan istrinya EM, kompak. Sayangnya, kekompakan keduanya tak patut ditiru. Keduanya adalah Brimob gadungan dan anggota Bhayangkari gadungan.

Aksi anggota Brimob dan Bhayangkari gadungan ini terungkap berdasarkan aduan seorang warga Tri Widodo dan adik iparnya, Fakhrur Rizal.

Keduanya mengaku telah menjadi korban dugaan penipuan rekrutmen tenaga kerja ke PT Cipta Dua Sejahtera yang berlokasi di 3 Bisnis Center Karawang.

Kapolsek Kotabaru, Ipda Dede Komara menceritakan, pelaku AS dan EM menjanjikan bisa membantu korban masuk dan bekerja di PT Cipta Dua Sejahtera.

Syaratnya, harus membayar biaya administrasi sebesar Rp 4 juta per satu orang calon pelamar.

Namun setelah bekerja di PT Cipta Dua Sejahtera, ternyata korban mengalami banyak kejanggalan.

“Di antaranya jenis pekerjaan tidak sesuai, sering dirumahkan dan tidak mendapatkan gaji sampai akhirnya perusahaan tersebut diketahui tutup,” ujar Dede kepada pojokjabar.com, Minggu (13/2/2022).

Alasan korban yakin menyerahkan uang kepada AS, karena mengaku sebagai anggota Brimob Polda Metro Jaya.

“Menurut korban, di rumahnya (pelaku) juga banyak foto AS bersama istrinya mengunakan pakaian dinas Brimob dan Bhayangkari,” katanya.

Setelah mendapatkan aduan tersebut, anggota Polsek Kotabaru langsung mendatangi rumah AS di Perum Cikampek Berseri, Desa Cikampek Utara, Kecamatan Kotabaru.

“Dari hasil interogasi ternyata AS bukan anggota Brimob dan istrinya juga bukan anggota Bhayangkari,” ungkap Dede.

Saat ini, AS dan EM sudah diamankan di Polsek Kotabaru beserta sejumlah barang bukti.

Dalam pemeriksaan, AS diketahui bekerja sebagai karyawan swasta dan warga asli Jalan Bekasi Timur IV RT 009 RW 006, Desa Cipinang Besar Utara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.


“AS ngontrak di Perum Cikampek Berseri,” bebernya.

Meski sudah diamankan, kata Dede, korban tidak mau membuat laporan polisi.

“Pelaku juga tidak bisa dijerat dengan pasal penipuan rekrutmen tenaga kerja karena korban sudah sempat bekerja di perusahaan yang dijanjikan,” tandasnya. 

Sumber: pojoksatu
Foto: AS Brimob gadungan dan Kapolsek Kotabaru, Ipda Dede Komara. Foto: PojokJabar.com
Suami Istri Kompak Jadi Brimob dan Bhayangkari Gadungan Tipu Pencaker tapi Bebas, Kok Bisa? Suami Istri Kompak Jadi Brimob dan Bhayangkari Gadungan Tipu Pencaker tapi Bebas, Kok Bisa? Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar