TikTokers Malaysia Athira Auni Meninggal Dunia Usai Alami Kecelakaan Motor
Seorang pempengaruh TikTok asal Malaysia, Nurul Athira Auni Mohd Hafizan,
meninggal dunia setelah sepeda motor yang dikendarainya terlibat kecelakaan
dengan motor lain di Kuantan, Pahang, pada Sabtu (waktu setempat) dini hari.
Korban yang baru berusia 21 tahun tersebut dinyatakan meninggal dunia di
lokasi kejadian akibat mengalami luka parah.
Kronologi Kecelakaan
Melansir dari hmetro.com.my, kepala Kepolisian Daerah Kuantan, Asisten
Komisaris Ashari Abu Samah, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi sekitar
pukul 02.30 dini hari. Saat itu, Nurul Athira Auni sedang dalam perjalanan
dari Tanjung Lumpur menuju pusat Kota Kuantan.
@us3rnotfound011 ” ni video terakhir aku record kau ngah , ni ke petanda petanda yang kau tunjuk sebelum kau tinggal aku ngah ” - adik auni ya Allah ya tuhanku sebaknya tengok bidadari syurga ni ☹️☹️ , #aunieksiden #alfatihah #athirahauni ♬ original sound - Andre Akbar
Menurut hasil penyelidikan awal, sepeda motor yang dikendarai korban
bersenggolan dengan sepeda motor lain dari arah belakang. Akibatnya, korban
kehilangan kendali dan terjatuh ke sisi kiri jalan. Insiden tersebut
kemudian menyebabkan tabrakan lanjutan dengan sepeda motor lainnya.
Athiran Auni Tiktok
“Ketika tiba di lokasi kejadian, korban diketahui sedang melaju lurus di
jalur kanan. Tiba-tiba, sepeda motor yang dikendarai seorang pelajar
politeknik dari arah belakang menabraknya,” ujar Ashari.
Ia menambahkan bahwa tabrakan diduga terjadi saat pengendara motor dari
belakang berusaha menghindari motor korban ke arah kiri, sementara korban
juga bergerak ke arah yang sama, sehingga tabrakan tidak dapat dihindari.
Jenazah korban telah dibawa ke Hospital Tengku Ampuan Afzan untuk menjalani
proses autopsi. Polisi menyatakan bahwa kasus kecelakaan ini diselidiki
berdasarkan Pasal 41 ayat (1) Undang-Undang Transportasi Jalan Raya 1987,
yang mengatur tentang kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan kematian.
“Korban yang terluka telah dirujuk ke rumah sakit yang sama untuk
mendapatkan perawatan lanjutan. Penyelidikan masih berjalan,” kata Ashari.
Sosok Nurul Athira Auni
Nurul Athira Auni dikenal luas di media sosial, khususnya TikTok, sebagai
seorang yang berpengaruh yang kerap melakukan siaran langsung saat membuat
dan menjual roti canai di warung milik ayahnya.
Aktivitas sederhana tersebut membuatnya memiliki banyak pengikut dan dikenal
sebagai sosok yang ramah serta dekat dengan masyarakat.
Kepergiannya yang mendadak meninggalkan duka mendalam, tidak hanya bagi
keluarga, tetapi juga bagi para pengikutnya di media sosial.
Sumber:
indopop
Foto: TikToker Athira Auni meninggal dunia dalam kecelakaan tragis. (TikTok)
TikTokers Malaysia Athira Auni Meninggal Dunia Usai Alami Kecelakaan Motor
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:


Tidak ada komentar