Breaking News

5 Jenderal TNI yang Beristrikan Putri Jenderal, SBY hingga Andika Perkasa


JENDERAL TNI merupakan seseorang yang disegani dan juga dihormati karena merupakan jabatan paling tinggi. Indonesia memiliki sejumlah jenderal TNI yang menikah dengan anak seorang jenderal. Berikut beberapa jenderal TNI yang beristrikan putri jenderal.

1. Prabowo Subianto

Letnan Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto saat ini menjabat sebagai Menteri Pertahanan Republik Indonesia. Ia memiliki istri yang merupakan anak dari mantan Presiden RI yang ke-2 yaitu Jenderal Besar TNI H M Soeharto. Prabowo menikah dengan Siti Hediyati Hariyadi atau biasa disapa Titiek Soeharto pada Mei 1983. Namun, keduanya berpisah pada tahun 1998, setelah Soeharto lengser dari kursi presiden. Prabowo dan Titiek dikaruniai satu orang anak, Ragowo Hediprasetyo atau yang akrab disapa Didit.

2. Susilo Bambang Yudhoyono

Mantan Presiden RI ke-6 yaitu Jenderal TNI (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga menikahi putri seorang jenderal. Kristiani Herrawati atau Ani Yudhoyono, istri SBY, merupakan anak ketiga Letnan Jenderal TNI (Purn) Sarwo Edhie Wibowo. Diketahui, Sarwo Edhie Wibowo adalah salah satu tokoh militer yang menjadi legenda di Indonesia.

SBY menikahi Ani Yudhoyono pada tahun 1976. Mereka dikaruniai dua anak yaitu Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Yudhoyono. Ani Yudhoyono meninggal dunia pada Juni 2019 karena penyakit kanker darah yang dideritanya.

3. Ryamizard Ryacudu

Jendral TNI (Purn) Ryamizard Ryacudu menjabat sebagai Menteri Pertahanan RI periode 2014-2019 pada Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo. Ia termasuk salah seorang jenderal TNI yang menikahi putri jenderal. Pada 1990, Ryamizard Ryacudu menikah dengan Nora Tristyana, seorang dokter gigi, yang merupakan anak mantan Wakil Presiden RI Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno. Keduanya dikaruniai tiga orang anak yaitu Ryano Patria Amanzha, Lettu Inf Dwinanda Patria Noryanzha, dan Trynanda Patria Nugraha.

4. Andika Perkasa

Mantan Panglima TNI Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa menikahi Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati Hendropriyono atau akrab disapa Hetty Andika Perkasa pada 1992. Diketahui, Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati Hendropriyono adalah putri seorang jenderal yaitu Jenderal TNI (Purn) A M Hendropriyono yang pernah menjadi Kepala Badan Intelijen Negara (2011-2004).

Andika dan Hetty dikaruniai tiga orang anak, yakni Alexander Akbar Wiratama Perkasa Hendropriyono, Angela Adinda Nurrina Perkasa Hendropriyono, dan Andrew Perkasa.

5. Agum Gumelar

Jenderal TNI (Purn) Agum Gumelar merupakan tokoh militer yang pernah beberapa kali menjabat sebagai menteri. Terakhir, ia menjadi Menteri Perhubungan di masa pemerintahan Presiden Megawati Soekarnoputri. Agum menikah dengan Linda Amalia Sari, anak Letnan Jenderal TNI (Purn) Achmad Tahir.

Achmad Tahir adalah tokoh militer Indonesia yang pernah menjabat Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Kabinet Pembangunan IV. Sementara Linda Amalia Sari pernah menjadi Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (2009-2014). Agum dan Linda memiliki dua anak, yaitu Haris Khaseli Gumelar dan Army Dianti Gumelar.

Sumber: okezone
Foto; SBY dan Ibu Ani (Foto : Istimewa)
5 Jenderal TNI yang Beristrikan Putri Jenderal, SBY hingga Andika Perkasa 5 Jenderal TNI yang Beristrikan Putri Jenderal, SBY hingga Andika Perkasa Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar