Breaking News

Fakta Kharisma Jati, Komikus Asal Yogyakarta yang Diduga Hina Iriana Jokowi: Pernah Dikecam karena Buat Komik Porno


Komikus asal Yogyakarta, Kharisma Jati menuai kontroversi karena diduga melakukan penghinaan kepada ibu negara Iriana Jokowi. Dalam unggahannya di akun Twitter pribadinya @KoprofilJati, dia menyandingkan istri presiden Jokowi tersebut dengan Ibu Negara Korea Kim Kun-hee.

Unggahan tersebut sampai membuat geram kedua anak Iriana, Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep karena dibumbui caption yang diduga menghina.

Baik Kaesang maupuh Ghibran lantas turut mengomentari unggahan tersebut. Bahkan, tak menutup kemungkinan bahwa Kaesang dan Ghibran pun akan melaporkan mereka ke pihak berwajib lantaran ulahnya tersebut. Hal itu tampak dari cuitan Kaesang Pangarep.

“Maaf aku wong bodo, aku gak ngerti. Udah nanti jelasin sendiri aja sama yang ahlinya. Gak ding aku lupa habis ini ada rapat, yoweslah tersereah dia,” tulis @”kak”Kaesang.

Lantas siapa sebenarnya sosok Kharisma Jati yang kini sedang ramai diperbincangkan? Berikut riwayat sang komikus.

1. Kharisma Jati Seorang Komikus dan Ilustrator Asal Yogyakarta

Orang yang diduga berada di balik cuitan yang kontroversial tersebut merupakan seorang komikus dan ilustrator asal Yogyakarta. Ia lahir di Kota Bakpia itu pada 30 April 1986.

Sejak tahun 2012, komikus 36 tahun itu bekerja sebagai seorang editor dan kontributor di majalah komik dwibulanan Wookwook terbitan Lesehan Studio Yogyakarta. Meski begitu, dia masih aktif mambuat komik dan ilustrasi di berbagai penerbitan hingga saat ini.

2. Pernah Menjuarai Beberapa Kompetisi Komik

Kharisma Jati pernah menjuarai beberapa perlombaan komik. Karya-karyanya yang telah terbit di antaranya adalah seri Anak Kos Dodol Dikomikin (2009-2013) dan God You Must Be Joking. Kegemarannya terhadap komik bertambah seiring dirinya menggeluti alih bahasa visual film ke dalam komik.

Salah satu yang pernah digarapnya adalah komikalisasi salah satu film Steven Spielberg. Karena kegemaran itu pula, dirinya acap kali menggarap beberapa animasi.

3. Pernah Membuat Komik Asusila (2016)

Komikus asal Yogyakarta tersebut juga pernah tuai kontroversi karena membuat komik asusila yang dianggap menyerang seorang komikus wanita. Komik yang dibuatnya itu menggambarkan seorang wanita yang mengajak anak untuk memenuhi hasrat seksual.

Bahkan karena komik asusila tersebut dirinya sempat dikecam oleh beberapa komikus. Banyak yang menilai candaan dari Kharisma Jati tidak bisa diterima oleh khalayak umum.

Meski belum diketahui secara gamblang makna dari komik asusila tersbeut, akan tetapi beberapa anggota komunitas komik mengatakan bahwa Kharisma Jati memang memiliki permasalahan dengan wanita komikus.

4. Kembali Tuai Kontroversi Usai Membuat Karya Berunsur Kekerasan

Selain membuat komik asusila, Kharisma Jati juga diungkap acap kali membuat komik-komik yang berunsur kekerasan sadis, gore, seksual, hingga dianggap terlalu liar dalam membuat komik.

5. Dibesarkan di Lingkungan Keluarga Seniman

Bakatnya di bidang seni, baik ilustrasi maupun menulis komik ternyata tak dapat dilepaskan dari latar belakang keluarganya. Ia dilahirkan dari seorang ayah yang merupakan seorang pelukis, sementara ibunya adalah penari.

Komikus yang kini berdomisili di Bantul, Yogyakarta itu lulusan SMAN 7 Yogyakarta 2003 dan memutuskan untuk menjadi komikus profesional. Itulah profil Kharisma Jati yang diduga hina Iriana Jokowi saat bersanding dengan Ibu Negara Korea.

Sumber: suara
Foto: Kharisma Jati yang diduga menghina Iriana Jokowi (Twitter)
Fakta Kharisma Jati, Komikus Asal Yogyakarta yang Diduga Hina Iriana Jokowi: Pernah Dikecam karena Buat Komik Porno Fakta Kharisma Jati, Komikus Asal Yogyakarta yang Diduga Hina Iriana Jokowi: Pernah Dikecam karena Buat Komik Porno Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar