Breaking News

Disebut Diretas, Twitter Satlantas Polresta Banyumas Retweet Konten Porno


Akun Twitter Satlantas Polresta Banyumas, @lantasrestabms, disebut diretas. Akun Twitter yang saat ini sudah dinonaktifkan tersebut sempat retweet konten porno.

Kasat Lantas Polresta Banyumas Kompol Ari Prayitno membenarkan jika akun Twitter Satlantas Polresta Banyumas itu sempat diretas.

"Iya (diretas/di-hack). Jadi Twitter itu sudah tidak aktif sejak 27 Oktober 2020, kita kan beralih ke Instagram, ternyata Twitter itu kalau lama tidak digunakan auto reboot katanya. Itu sekarang sedang didalami sama Satreskrim Polresta Banyumas yang koordinasi dengan Polda sepertinya," kata Ari saat dihubungi detikcom, Minggu (7/11/2021).

Ari menjelaskan, akun Twitter tersebut terakhir memposting kegiatan resmi Satlantas Polresta Banyumas pada bulan Oktober 2020.

"Sudah lama tidak digunakan, saat mau digunakan sudah berubah. Yang pegang akunnya Lantas, cuma sudah lama tidak aktif. Kalau yang ada gambar konten (porno) itu 6 April 2021, itu dia tanggal retasnya. Posting terakhir yang resmi itu di Oktober 2020," ucapnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Banyumas Kompol Berry mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Polda Jateng terkait kasus peretasan tersebut.

"Iya kita komunikasi dengan Polda. Iya intinya Twitter itu kan sudah lama tidak digunakan, informasi dari admin, terus baru tadi malam kok ada yang nge-retweet, ada akun-akun (porno) seperti itu. Akun Polres itu nge-tweet ada situs-situs. Intinya itu," kata Berry.

Mengetahui hal tersebut, pihaknya langsung mengecek akun Twitter resmi Satlantas Polresta Banyumas yang ternyata telah beralih.

"Akhirnya kita cek, karena akun itu kan sudah lama tidak dipakai, cuma tadi malam ketika dipakai karena sudah lama takut dipakai orang, tadi malam mau diposting kegiatan Lantas, jadinya ramai," jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, akun Twitter Satlantas Polresta Banyumas, @lantasrestabms, disebut sempat diretas. Polisi kini memburu pelakunya dan akun tersebut sementara dinonaktifkan.

Akun tersebut diretas dan sempat retweet karikatur dengan gambar tidak senonoh laki-laki dan perempuan. Kabid Humas Polda Jateng Kombes Iqbal Alqudusy mengatakan akun @lantasrestabms meretweet postingan akun lain yang sudah diunggah sejak 6 April 2021 lalu.

"Postingan konten negatif pada akun Twitter Satlantas Polresta Banyumas diketahui diunggah tanggal 6 april 2021," kata Iqbal dalam keterangannya, Minggu (7/11).

Iqbal menjelaskan saat ini akun Twitter Satlantas Polresta Banyumas dinonaktifkan. Hal itu untuk mencegah adanya postingan yang tidak diinginkan.

"Selanjutnya menghapus konten negatif tersebut. Mengganti password akun Twitter Satlantas Polresta Banyumas untuk mencegah kembali terjadinya postingan yang tidak bertanggung jawab," jelasnya.

Iqbal menegaskan, kepolisian kini menelusuri peristiwa itu. Koordinasi dengan Satreskrim Polresta Banyumas juga dilakukan untuk memburu pelaku peretasan.

"Saat ini sedang berkoordinasi dengan Satreskrim Polresta Banyumas untuk penyidikan lebih lanjut. Saya yakin dalam waktu dekat segera ungkap," ujar Iqbal.

Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Akun Twitter Satlantas Polresta Banyumas, @lantasrestabms, disebut sempat diretas. (Foto: dok. Istimewa)
Disebut Diretas, Twitter Satlantas Polresta Banyumas Retweet Konten Porno Disebut Diretas, Twitter Satlantas Polresta Banyumas Retweet Konten Porno Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar