Breaking News

3 Tahun Jalan Rusak Tak Diperbaiki, Warga Tanam Pohon Pisang


Kesal karena jalan rusak tak kunjung diperbaiki, warga di Jalan Mencirim Diski, Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, protes. Mereka pun menanam pohon pisang di tengah jalan jelang pada Kamis (10/6/2021) malam.

Para warga menanam pohon pisang di kerancang bambu serta batu sebagai fondasinya. Mereka menanam pohon di tengah jalan yang ramai dilalui kendaraan.

Warga setempat, Ertina mengatakan, ia bersama warga lain menanam pohon pisang di tengah jalan meminta pemerintah segera memperbaikinya. Ia menyebutkan pohon pisang yang di tanam sekelompok warga ditengah jalan sebagai penada jalan yang rusak dan berlubang sekitar 30-50 cm. Kondisi jalan rusak itu berbahaya bagi pengendara jalan.

“(Jalan-red) rusak sudah ada 3 tahun,” kata Ertina, Kamis (10/6/2021) malam.

Baca Juga : Timbulkan Korban, Massa Blokir Jalan Medan-Belawan dengan Bawa Keranda

Ia meminta agar pemerintah setempat segera bertindak seusai melihat parahnya kondisi jalan. “Tolong jalan segera diperbaiki,” ucapnya.

Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Warga Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Deliserdang, Sumut. (Foto : iNews/Sadam Husin)
3 Tahun Jalan Rusak Tak Diperbaiki, Warga Tanam Pohon Pisang 3 Tahun Jalan Rusak Tak Diperbaiki, Warga Tanam Pohon Pisang Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar