Breaking News

Pakar Beberkan Empat Sekor Ini Alami Kerugian Akibat Larangan Mudik Lebaran 2021, Ini yang Paling Miris


Pakar ekonomi Tauhid Ahmad beberkan ada empat sekotor usaha akan terdampak mengalami kerugian akibat larangan mudik Lebaran Idul Fitri 2021.

Sektor tersebut diantaranya, transportasi, hotel, restoran makanan minuman dan sekotor sandang.
 
“Kempat sekor itu paling terdampak jika mudik benar-benar dilarang pemerintah,” ujarnnya dalam keterangannya di Jakarta, Senin (29/3/2021).

“Kalau kita lihat grafik indeks penjualan riil BI (Bank Indonesia) yang paling rendah itu sandang, ini penurunannya lebih rendah lagi,” lanjutnya.

Meski demikian, kata Ahmad, larangan mudik Lebaran Idul Fitri 2021 tidak akan terlalu berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi.

“Terjadi penurunan terhadap uang yang beredar ya, tapi seberapa besar pengaruhnya ke ekonomi mungkin relatif kecil karena putaran uang tetap ada,” jelasnya.

Berdasarkan catatan Indef, ungkap Ahmad, pada Lebaran tahun 2020 ada tambahan uang yang beredar selama dua minggu itu mencapai Rp. 114 terliun.

Perputaran uang tersebut diprediksinya masih akan terjadi pada momentum Lebaran 2021.

“Meski jumlahnya tak sebesar tahun lalu jika implementasi larangan mudik lebih diperketat,” terang Direktur Ekskutif Indef itu.
 
“Ada mudik yang level lokal, bersilaturahmi di kota terdekat antarkota di Jabodetabek, itu yang membuat uang berputar,”

“Meskipun tidak ke tempat pariwisata, melainkan terjadi pada transfer sosial dari anak ke orangtua maupun ke kerabat,” pungkas Ahmad.

Sebelumnya, Pemerintah menyatakan melarang mudik Lebaran Mudik 2021 yang jatuh 6-17 Mei 2021. Keputusan itu diambil dengan mempertimbangkan risiko penularan Covid-19.

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengatakan angka penularan dan kematian Covid-19 masih tinggi terutama pasca libur panjang.

“Cuti bersama idul fitri satu hari ada, tapi enggak boleh ada aktivitas mudik. Pemberian bansos akan diberikan,” kata Muhadjir di Jakarta, Jumat (26/3).

Kebijakan melarang mudik lebaran ini, menurut Muhadjir, diambil sesuai arahan Presiden joko Widodo pada 23 Maret 2021.

“Ditetapkan bahwa tahun 2021 mudik ditiadakan. Berlaku untuk seluruh ASN/TNI-Polri karyawan swasta maupun pekerja mandiri dan seluruh masyarakat.

Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Ilustrasi (FOTO : ist)
Pakar Beberkan Empat Sekor Ini Alami Kerugian Akibat Larangan Mudik Lebaran 2021, Ini yang Paling Miris Pakar Beberkan Empat Sekor Ini Alami Kerugian Akibat Larangan Mudik Lebaran 2021, Ini yang Paling Miris Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar