Viral Isu WIL Ridwan Kamil, Safa Marwah Buka Suara, Bantah Punya Hubungan: Kami Hanya Berteman!
Safa Marwah, selebgram cantik yang saat ini tengah dikaitkan sebagai wanita idaman lain (WIL) Ridwan Kamil akhirnya bersuara.
Di tengah derasnya tudingan publik, Safa pun buka suara untuk memberikan klarifikasi tegas terkait isu kedekatan dirinya dengan mantan politikus tersebut.
Secara terbuka, ia membantah memiliki kedekatan dengan mantan gubernur Jawa Barat tersebut. Ia mengatakan, hubungannya dengan Ridwan Kamil murni sebatas teman professional.
“Kalau memiliki kedekatan sih gak. Aku udah lama berteman saja. Dan itu sudah lama banget, dari 2021,” beber Safa.
Ia juga membantah keras anggapan yang menyebut dirinya sebagai wanita idaman lain.
“Kalian salah besar. Menunduh aku simpanannya Bapak RK salah besar sih, karena aku pure berteman dengan Bapak Ridwan Kamil,” ucapnya.
Ungkap Perkenalan
Safa mengungkapkan awal pertemuannya dengan Ridwan Kamil terjadi sekitar empat tahun lalu.
Kala itu, ia menghadiri acara buka puasa bersama komunitas motor di Bandung.
“Aku datang ke acara itu karena diajak mantan pacar aku, waktu itu acaranya buka puasa bersama komunitas motor di Bandung,” katanya.
Dalam kesempatan itu, Safa akui sempat berfoto bersama Ridwan Kamil.
Foto itu lalu ia unggah ke media sosial dan memicu anggapan adanya hubungan khusus di antara mereka.
Unggahan tersebut rupanya memicu reaksi dari seorang perempuan bernama Lisa Mariana.
Safa pun dibuat terkejut kala terima pesan langsung atau Direct Message dari akun yang sama sekali tidak ia kenal.
“Awalnya saya tidak kenal siapa Lisa. Dia DM bilang, ‘Tolong sampaikan ke Bapak Ridwan Kamil, saya hamil anaknya’,” tuturnya.
Merasa bingung dan kaget, Safa lalu menyampaikan pesan tersebut kepada Ridwan Kamil.
Ia pun menirukan respons yang diterimanya.
“Beliau menjawab bahwa itu adalah fitnah,” tegas Safa Marwah.
Sumber: jawapos
Foto: Ridwan Kamil dan Safa Marwah. (ist)
Viral Isu WIL Ridwan Kamil, Safa Marwah Buka Suara, Bantah Punya Hubungan: Kami Hanya Berteman!
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:

Tidak ada komentar