Lula Lahfah Meninggal Dunia, Diduga Akibat Asfiksia yang Dipicu Gerd dan Henti Jantung
Kabar duka datang dari dunia hiburan. Selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di apartemennya dalam kondisi tubuh membiru pada Jumat (23/1/2026) malam.
Kekasih Reza Arap itu diduga meninggal dunia akibat gangguan asam lambung atau gerd yang memicu henti jantung dan berujung pada kondisi medis bernama asfiksia.
Kondisi ini dikenal berbahaya karena dapat menyebabkan kematian bila tidak segera ditangani.
Melansir Mayo Clinic, asfiksia terjadi ketika tubuh kekurangan oksigen, sehingga organ vital seperti otak dan jantung gagal menerima pasokan yang cukup.
Kondisi tersebut bisa memicu penurunan kesadaran, kerusakan organ permanen, hingga kematian.
Dalam dunia medis, asfiksia bukan penyakit tunggal, melainkan akibat dari gangguan lain yang menghambat masuknya oksigen ke paru-paru atau aliran oksigen ke jaringan tubuh.
Salah satu penyebabnya bisa berasal dari gerd atau asam lambung yang naik ke saluran pernapasan.
Selain itu, asfiksia juga dapat dipicu oleh beberapa faktor lain, seperti sumbatan jalan napas karena tersedak, tekanan pada leher atau dada, keracunan gas karbon monoksida, serangan asma berat, hingga lingkungan tertutup yang minim oksigen.
Kondisi ini kadang berkembang perlahan tanpa gejala mencolok, sehingga sering kali terlambat disadari.
Beberapa gejala yang perlu diwaspadai antara lain sesak napas atau napas tersengal, wajah membiru, penurunan kesadaran, gelisah, hingga pingsan mendadak.
Bila tubuh kekurangan oksigen dalam waktu lebih dari beberapa menit, risiko kerusakan otak permanen meningkat drastis.
Dalam kasus Lula Lahfah, asfiksia disebut menjadi salah satu faktor medis yang berkaitan dengan penyebab kematiannya.
Peristiwa ini menjadi peringatan bahwa gangguan pernapasan, sekecil apa pun gejalanya, tidak boleh dianggap sepele. Tindakan cepat dan penanganan medis tepat dapat menentukan keselamatan seseorang.***
Sumber: porosjakarta
Foto: Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di apartemennya, diduga akibat asfiksia yang dipicu gerd. (instagram/@lulalahfah)
Lula Lahfah Meninggal Dunia, Diduga Akibat Asfiksia yang Dipicu Gerd dan Henti Jantung
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:

Tidak ada komentar