Gara-Gara Lukisan Ini, Muncul Isu Terbaru Aura Kasih dan Ridwan Kamil Sudah Menikah?
Isu perselingkuhan Aura Kasih dan Ridwan Kamil semakin menjadi-jadi, bahkan
kini dituding sudah menikah.
Ini gara-gara salah satu lukisan berjudul "Marry in Manhattan" yang kemudian
diduga sebagai kode keduanya sudah menikah.
Lukisan itu disebut dibuat oleh Ridwan Kamil yang begitu mirip dengan potret
Aura Kasih.
"Lukisan Ridwan Kamil di Manhattan. Marry in Manhattan. Apakah sudah
menikah?" keterangan video yang diunggah akun TikTok @myeeve pada 30
Desember 2025.
Akun itu bahkan menjelaskan tentang lukisan tersebut dan menyinggung tentang
isu perselingkuhan Ridwan Kamil.
@myeeve marry in Manhattan adalah salah satu dari lukisan Ridwan Kamil yang diduga netizen terinspirasi dari seorang perempuan yang ia temui di New york, Amerika. #ridwankamilaurakasih #aurakasihdanridwankamil #ridwankamildanaurakasih #aurakasih #ridwankamil ♬ Sedia Aku Sebelum Hujan - Idgitaf
"Marry in Manhattan adalah salah satu dari lukisan Ridwan Kamil yang diduga
netizen terinspirasi dari seorang perempuan yang ia temui di New york,
Amerika," tulis akun tersebut.
Banyak netizen yang termakan narasi video di atas dan semakin menghujat
keduanya karena dinilai sudah menyakiti istri sah Ridwan Kamil, Atalia
Praratya.
Namun beberapa netizen membongkar kalau lukisan itu adalah karya Aura Kasih.
Pantauan Suara.com, lukisan itu memang pernah diunggah Aura Kasih pada
Instagram Story dan kini menjadi sorotan dengan judul "Painting".
Jadi narasi jika itu lukisan Ridwan Kamil adalah menyesatkan karena tidak
sesuai kenyataan.
Di media sosial memang banyak berseliweran potongan-potongan lukisan yang
disebut milik Ridwan Kamil.
Lukisan-lukisan itu kemudian dihubungkan dengan foto-foto Aura Kasih yang
disebut mirip dengan karakter dalam lukisan RK.
Meski kebenarannya belum diketahui, namun netizen tetap saja menjadi yakin
jika isu perselingkuhan mereka benar.
Sebelumnya, Ridwan Kamil sudah menanggapi tentang isu perselingkuhannya
dengan sejumlah perempuan.
Meski tak gamblang, namun dia menekankan permintaan maaf pada Atalia
Praratya, ibu kandungnya dan anak perempuannya, Zara.
Dia kemudian menegaskan jika apapun yang terjadi padanya adalah kesalahan
dan kekhilafannya.
Makanya dia meminta maaf pada semua pihak yang terseret kasusnya. Isu
kedekatan Aura Kasih dan Ridwan Kamil diungkap oleh netizen.
Netizen menyebut kalau ada hubungan RK dan AK yang masih belum terungkap dan
selama ini hanya fokus pada Lisa Mariana.
Sejak saat itu, AK diduga adalah Aura Kasih karena clue yang dituliskan
adalah artis yang pernah direkomendasikan RK untuk nyaleg dari Partai
Golkar.
Sumber:
suara
Foto: Tebaru, Ridwan Kamil dan Aura Kasih digosipkan sudah menikah.
Benarkah? [Instagram]
Gara-Gara Lukisan Ini, Muncul Isu Terbaru Aura Kasih dan Ridwan Kamil Sudah Menikah?
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:

Tidak ada komentar