Adly Fairuz Digugat Wanprestasi Rp 5 Miliar Janjikan Masuk Akpol Jalur Khusus, Halo Jenderal Ahmad!
Artis dan pesinetron Adly Fairuz menghadapi kasus hukum dugaan penipuan wanprestasi terkait jalur khusus masuk Akpol dengan mengaku sebagai Jenderal.
Adly Fairuz yang baru saja bercerai dengan Angbeen Rishi, diduga menggunakan nama Jenderal Ahmad yang belakangan diketahui adalah nama aslinya sendiri yakni Ahmad Adly Fairuz.
Farly Limopa, Kuasa Hukum Korban, Abdul Hadi mengatakan korban telah menyerahkan uang kepada rekannya, lalu rekannya menyerahkan uang tersebut ke Adly Fairuz dalam bentuk tunai.
“Awalnya bilangnya itu telah diserahkan ke Jenderal Ahmad dan ternyata Ahmad itu merupakan nama lengkap dari Adly Ahmad Fairuz, intinya Adly menjanjikan hingga dua kali namun gagal, sementara janji yang ketiga kalinya itu usia korban sudah tak memenuhi syarat lagi di Akpol” katanya kepada wartawan baru-baru ini.
Alhasil, Adly Fairuz dituntut dugaan penipuan wanprestasi.
“Dalam kesepakatannya itu kan mencicil Rp 500 juta setiap bulan dimulai dari awal tahun 2025 sampai September 2025 hingga lunas, namun Adly hanya mencicil sebesar Rp 500 juta aja, tidak sesuai kesepakatan, dia ingkar janji dan melakukan wanprestasi,” paparnya.
Terkait kasus ini, belum ada klarifikasi dari pihak Adly Fairuz.
Saat menelusuri akun media sosialnya, Instagram Adly Fairuz digeruduk netizen.
Netizen menyindir sosok jenderal yang disebut dikaitkan dengan Adly Fairuz.
“Halo jenderal Ahmad,” tulis netizen.
“Halo jenderal,” tulis yang lain.
“Mendadak jadi jenderal Ahmad,” tulis netizen lain.
Profil Adly Fairuz
Dikutip dari laman ICW, Adly Fairuz tercatat pernah akan maju sebagai Calon Wakil Bupati Kabupaten Karawang.
Adly Fairuz adalah seorang pemeran sinetron, FTV dan layar lebar. Selain itu Fadly juga pernah berkiprah di dunia musik. Ia pernah punya band yang dinamai The Adly’s.
Hobi bermusik sudah ia gemari sejak kecil. Namun, hobinya itu ditolak sang ayah karena mengganggu jam malamnya.
Adly Fairuz memiliki trauma masa kecilnya, ia pernah terjatuh ke sungai di Bogor karena lokasi tempatnya berada sedang terjadi tawuran.
Selepas dari dunia hiburan, Adly Fairuz mulai mengembangkan dunia bisnisnya. Tercatat dalam beberapa media meliput usaha Adly Fairuz.
Ia membuka kedai yang diberi nama Otu Coffee. Kedai ini dibuka di Bali daerah Renon, Denpasar Timur.
Selain bidang pangan, Adly Fairuz juga mengembangkan bisnis di bidang peternakan.
Hingga saat ini ia sudah mengembangkan peternakannya sebanyak 100 sapi dan 300 ekor kambing.
Dalam mengelola usahanya ini, ia melibatkan masyarakat dan anak muda di sekitarnya.
Sehingga peternakannya berkembang sampai menernak lele. Selain itu ia juga mengembangkan pembuatan kompos dari limbah ternaknya.
Tak hanya itu, bisnis juga merambah ke dunia kesehatan. Ia membuka bisnis obat herbal yang diberi nama Gicolfit.
Ayah Adly Fairuz bekerja sebagai pegawai bea cukai.
Sumber: disway
Foto: Artis dan pesinetron Adly Fairuz menghadapi kasus hukum dugaan penipuan wanprestasi terkait jalur khusus masuk Akpol dengan mengaku sebagai Jenderal. --Instagram Adly Fairuz
Adly Fairuz Digugat Wanprestasi Rp 5 Miliar Janjikan Masuk Akpol Jalur Khusus, Halo Jenderal Ahmad!
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:

Tidak ada komentar