Mobil Dinas Pejabat Pelat RI 24 Jadi Sorotan Gegara Masuk Jalur Busway, Nama Pemilik Diburu Warganet
Mobil dinas milik pejabat negara kembali menjadi sorotan warganet di dunia
maya setelah viral video yang merekam sebuah mobil dengan pelat RI 24 masuk
ke dalam jalur khusus busway.
Dalam rekaman yang dibagikan oleh akun X @BebySoSweet pada 4 Februari 2025,
terekam sebuah mobil putih dengan pelat nomor RI 24 menerobos jalur busway
dengan pengawalan petugas kepolisian.
"RI 24 lewat jalur busway, hayoo tebak! Ubur-ubur ikan lele, senggol dong
le," cuit pemilik akun tersebut.
Jika diperhatikan dalam video tersebut, terdapat angka 15 kecil di ujung
pelat nomor. Artinya, mobil tersebut dimiliki oleh RI 25 15. Alhasil, tak
sedikit warganet yang mencari nama pemilik mobil dinas tersebut.
RI 24 lewat jalur busway ...
— Beby Sweet (@BebySoSweet) February 4, 2025
Hayoo tebak...!
Ubur ubur ikan lele
Senggol donk le...🤪 pic.twitter.com/BAGyf3sgZp
Saat ditelusuri di dalam kolom komentar, nama Menteri HAM Natalius Pigai
terseret. Mobil dinas dengan pelat RI 24 memang terdaftar dimiliki oleh
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Tetapi, aturan itu masih mengacu
pada Peraturan Kapolri Nomor 5 Tahun 2015.
Setelah pemerintahan Prabowo Subianto, kini terdapat pembaruan untuk
penomoran pelat mobil dinas dalam Kabinet Merah Putih. Berikut ini
posisi-posisi pejabat yang menggunakan pelat nomor RI 24 beserta angka kecil
di belakangnya:
RI 24 Menko Ekon
RI 24 2 Menaker
RI 24 3 Wamenaker
RI 24 4 Menperin
RI 24 5 Wamenperin
RI 24 6 Mendag
RI 24 7 Wamendag
RI 24 8 Men ESDM
RI 24 9 Wamen ESDM
RI 24 10 Men BUMN
RI 24 11 Wamen BUMN 1
RI 24 12 Wamen BUMN 2
RI 24 13 Wamen BUMN 3
RI 24 14 Men Investasi
RI 24 15 Wamen Investasi
RI 24 16 Men Pariwisata
RI 24 17 Wamen Pariwisata
Unggahan yang disukai sebanyak lebih dari 10.000 kali itu pun menuai beragam
komentar dari sesama pengguna X. Sejumlah warganet mengaitkannya kembali
dengan kasus Raffi Ahmad terdahulu yang mengaku bahwa dirinya tidak berada
di dalam mobil dinas yang dikawal.
"Wah, apakah ini pejabat negaranya juga nggak ada di dalam mobil? Tuman,"
komentar @rum_********
"RI 24 keren yeee. Yang bayar pajak aja nggak boleh lewat jalur busway. Elu
mantab lah," tambah @belo****
"Merasa dirinya sangat penting dan terbebas dari aturan," sahut @john******
"Hadooh, belum kelar RI 36, dateng pagar laut, belum kelar juga, dateng gas
problematik, sekarang dateng lagi RI 24. Kocak emang negara ini, Pak
Presiden Prabowo mohon dikondisikan para pembantu anda ini. Pada rusak
kelakuannya," sambung @fox******
"Biar pada nggak salah bacanya, mobil dinas sekarang ada kodenya. RI 24 15.
Punyanya Wakil Menteri Investasi dan Hilirisasi BPKPM," ujar @udi_******
Sumber:
suara
Foto: Mobil dinas pelat RI 24. [X/@BebySoSweet]
Mobil Dinas Pejabat Pelat RI 24 Jadi Sorotan Gegara Masuk Jalur Busway, Nama Pemilik Diburu Warganet
Reviewed by Oposisi Cerdas
on
Rating:

Tidak ada komentar