Momen pengukuhan Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Anggito Abimanyu sebagai
Guru Besar Universitas Gadjah Mada tampak dihadiri oleh banyak public figure
besar Tanah Air.
Dilihat di akun TikTok Anies Baswedan, setidaknya ada dua mantan capres yang
ikut menghadiri momen pengukuhan tersebut, yakni dirinya dan Ganjar Pranowo.
Kebetulan pula Anies dan Ganjar merupakan alumni UGM.
@aniesbaswedan Universitas Gadjah Mada kembali mencatat sejarah dengan dikukuhkannya Prof. Dr. Anggito Abimanyu, M.Sc. sebagai Guru Besar di bidang Ekonomi. Selamat kepada Profesor Anggito Abimanyu, yang saya kenal sebagai Mas Tito. Momen ini membawa saya kembali ke kenangan masa-masa kuliah di Fakultas Ekonomi, di mana saya berkesempatan menjadi mahasiswa beliau di Fakultas Ekonomi, bahkan lebih jauh lagi, berkesempatan menjadi asisten dosen beliau selama masa kuliah hingga lulus. Sebagai mahasiswa, saya belajar dan meneliti skripsi di bawah bimbingan beliau, bersama almarhum Pak Hani Handoko. Saya merasa sangat beruntung bisa berada di bawah bimbingan dua sosok yang luar biasa. Bisa melihat langsung bagaimana ketajaman analisis dan dedikasi beliau dalam dunia akademik. Semoga perjalanan keilmuan ini terus menebar manfaat yang lebih luas, menginspirasi generasi mendatang, dan memperkuat peran ekonomi syariah dalam membangun negeri.
♬ suara asli - Anies Rasyid Baswedan
"Universitas Gadjah Mada kembali mencatat sejarah dengan dikukuhkannya Prof.
Dr. Anggito Abimanyu, M.Sc. sebagai Guru Besar di bidang Ekonomi. Selamat
kepada Profesor Anggito Abimanyu, yang saya kenal sebagai Mas Tito. Momen
ini membawa saya kembali ke kenangan masa-masa kuliah di Fakultas Ekonomi,
di mana saya berkesempatan menjadi mahasiswa beliau di Fakultas Ekonomi,
bahkan lebih jauh lagi, berkesempatan menjadi asisten dosen beliau selama
masa kuliah hingga lulus," tulis Anies di TikTok-nya, dilihat pada Minggu
(16/2/2025).
Tak hanya Anies dan Ganjar, sejumlah figur politik Tanah Air juga ikut
hadir. Misalnya Menteri Koordinator bidang Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin
Iskandar alias Cak Imin yang juga merupakan lulusan UGM tampak ikut
menghadiri momen sakral tersebut.
Anies sendiri terpantau mengungkapkan rasa syukurnya karena pernah
berkesempatan menjadi mahasiswa Wamenkeu Anggito di masa lalu.
"Sebagai mahasiswa, saya belajar dan meneliti skripsi di bawah bimbingan
beliau, bersama almarhum Pak Hani Handoko. Saya merasa sangat beruntung bisa
berada di bawah bimbingan dua sosok yang luar biasa. Bisa melihat langsung
bagaimana ketajaman analisis dan dedikasi beliau dalam dunia akademik.
Semoga perjalanan keilmuan ini terus menebar manfaat yang lebih luas,
menginspirasi generasi mendatang, dan memperkuat peran ekonomi syariah dalam
membangun negeri," tutur Anies.
Presiden ke-7 RI Jokowi saat ditemui dikediaman pribadinya. [Suara.com/Ari
Welianto]
Namun tampaknya momen pertemuan para lulusan UGM yang kini banyak menjadi
pejabat dan tokoh nasional lebih menarik atensi warganet. Beberapa di
antaranya juga diduga mencari-cari keberadaan Presiden ke-7 Joko Widodo yang
diriwayatkan sebagai lulusan UGM.
Walau tak menyebutkan nama, beberapa warganet terpantau mencari keberadaan
"Mulyono" yang diduga merujuk pada nama kecil Jokowi. Memang Jokowi sendiri
terhitung jarang mengikuti agenda pertemuan para alumni UGM.
"Yang sesungguhnya alumni," komentar warganet. "Mulyono alumni UGM kok gak
diundang," tutur warganet. "Alumni yang itu gak hadir yah?" sindir warganet
lain.
"Mulyono gak hadir pak?" tanya warganet. "Cari Mulyono koq GAK ada yah,,,"
timpal yang lainnya.
Foto: Kolase Anies Baswedan dan Jokowi. (Suara.com)
Tidak ada komentar