Breaking News

Basuki Hadimuljono Diskusikan Penundaan Tapera Dengan Sri Mulyani, Warganet: Maunya Dibatalkan Bukan Ditunda


Program Tapera selalu hangat diperbincangkan masyarakat beberapa bulan terakhir.

Basuki Hadimuljono baru-baru ini berencana menunda Tapera setelah berkomunikasi dengan Sri Mulyani.

Menteri PUPR mengatakan adanya usulan dari DPR atau Ketua MPR terkait pengunduran Tapera.

Tapera sepakat ditunda?

"Terlebih lagi jika ada usulan dari DPR atau ketua MPR untuk diundur," ucap Basuki Hadimuljono dikutip kilat.com dari Instagram @ngomonginuang pada Jumat, 07 Juni 2024.

Disisi lain, Pak Bas selaku Ketua Komite BP Tapera sudah berkomunikasi dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

"Saya sudah berkomunikasi dengan Bu Menteri Keuangan dan kita akan mengikuti arahan tersebut," jelasnya.

Pak Bas sapaan akrabnya menegaskan pemerintah tentu tidak akan terburu-buru menerapkan Tapera.

Ditunda bukan dibatalkan

Pengimplementasian program Tapera memang menuai pro dan kontra bagi masyarakat.

Akan tetapi rencana implementasi Tapera tidak mendesak dan dapat ditunda bukan dibatalkan.

"Menurut saya pribadi kalua memang belum siap, kenapa kita harus tergesa-gesa," ujar Pak Bas.

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menegaskan bahwa pemerintah tidak akan menunda Tapera.

Moeldoko berpendapat, kebijakan mengenai program Tapera akan tetap berjalan pada 2027.

"Tapera ini tidak akan ditunda, wong memang belum dijalankan," kata Moeldoko.

Lebih lanjut Moeldoko menuturkan rencana penerapan Tapera terwujud sejak perubahan Bapertarum.

"Sejak ada perubahan Bapertarum ke Tapera, ada kekosongan dari 2020 ke 2024," sambungnya.

Warganet merespon soal perencanaan ditundanya Tapera namun menyayangkan bukan dibatalkan.

"Maunya dibatalkan bukan ditunda sementara," tulis akun @shinp***.

Meski Staf Kepresidenan menjelaskan sampai saat ini belum ada iuran karena Tapera belum dijalankan.

"Tidak ada sama sekali iuran, karena memang Tapera belum berjalan," tutupnya.(*)

Sumber: kilat
Foto: Basuki Hadimuljono diskusikan Tapera dengan Sri Mulyani. (Kolase Instagram/ @basuki_hadimuljono_)
Basuki Hadimuljono Diskusikan Penundaan Tapera Dengan Sri Mulyani, Warganet: Maunya Dibatalkan Bukan Ditunda Basuki Hadimuljono Diskusikan Penundaan Tapera Dengan Sri Mulyani, Warganet: Maunya Dibatalkan Bukan Ditunda Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar