Breaking News

Ustaz Muflih Safitra, Pedakwah Debat Soal Hukum Musik dengan UAH


Ustaz Muflih Safitra sedang jadi perbincangan publik usai berdebat  tentang hukum musik dengan Ustaz Adi Hidayat (UAH). Bagi yang ingin mengenal sosoknya, berikut ini profil dan pendidikan ustaz Muflih Safitra.

Diberitakan bahwa awal perdebatan antara Ustaz Muflih Safitra dan UAH ini yaitu saat Ustaz Muflih Safitra membantah pernyataan Ustaz Adi Hidayat yang menyatakan music dalam itu hukumnya boleh.

Menurut UAH, dalam Alquran ada yang menyebutkan tentang music yakni Asy Syu’ra atau para penyair. Atas landasan inilah UAH menyatakan bahwa hukum music dalam Islam itu boleh. Namun, Ustaz Muflih Safitra menyatakan bahwa music itu hukumnya haram dalam Islam.

Terlepas dari perdebatan Ustaz Muflih Safitra dan UAH mengenai hukum musik, mari simak berikut ini profil dan pendidikan ustaz Muflih Safitra yang dirangkum dari berbagai sumber.

Profil dan Pendidikan Ustaz Muflih Safitra

Ustaz Muflih Safitra merupakan seorang pendakwah kelahiran Balikpapan pada 19 Juli 1984. Ustaz Muflih Safitra ini putra seorang PNS sekaligus penceramah yakni M. Saad Ali. Ia jadi penceramah mengikuti jejak sang ayah.

Untuk pendidikannya, Ustaz Muflih Safitra pernah kuliah di salah satu perguruan tinggi Yogykarta dan berhasil lulus dalam waktu 3,5 tahun. Ustaz Muflih Safitra lantas mengabdi sebagai PNS di tempat kelahirannya yakni Balikpapan.

Meski jadi PNS, keinginannya untuk jadi pendakwah tetap kuat. Ia pun selalu menyempatkan waktu untuk memberikan dakwah sepulang bekerja. Pada tahun 2010, Ustaz Muflih Safitra juga pernah juara 1 lomba hafal Al Quran perwakilan PNS Kota Balikpapan.

Dari hasil juara 1 tersebut, Ustaz Muflih Safitra memperoleh hadiah umroh yang diberikan dari pemerintah. Sepulang umroh, ia menerima beasiswa S2 di King Saud University, Arab Saudi. Ia pun berhasil lulus tercepat di antara mahasiswa seangkatannya.

Setelah kembali ke Balikpapan pada awal tahun 2014, Ustaz Muflih Safitra kembali aktif sebagai PNS. Namun ia kemudian memilih berhenti dan fokus menjadi pendakwah. Namanya kini bukan hanya dikenal di kalangan warga Balikpapan, tapi di seluruh Indonesia.

Ustaz Muflih Safitra juga cukup aktif membagikan dakwah melalui media sosial media, seperti Isntagram dan Youtube. Bahkan beberapa ceramahnya juga ada yang viral sehingga makin banyak masyarakt yang mengetahuinya.

Demikian ulasan mengenai profil dan pendidikan Ustaz Muflih Safitra yang baru-baru ini berdebat tentang hukum music dengan Ustaz Adi Hidayat.

Sumber: suara
Foto: Ustaz Muflih Safitra (X/MuflihSafitra)
Ustaz Muflih Safitra, Pedakwah Debat Soal Hukum Musik dengan UAH Ustaz Muflih Safitra, Pedakwah Debat Soal Hukum Musik dengan UAH Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar