Breaking News

Sudirman Said Mau Maju Pilkada Jakarta Berpasangan dengan Ketum IKAPPI, Keduanya Pendukung Anies


Eks Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Sudirman Said, berencana maju sebagai Calon Gubernur (Cagub) lewat jalur independen di Pilkada Jakarta 2024.

Sudirman yang merupakan orang dekat Anies Baswedan ini bahkan sudah menyiapkan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) yang bernama Abdullah Mansuri.

Abdullah Mansuri sendiri diketahui merupakan Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) aktif. Sudirman dan Abdullah sendiri sempat berada di barisan pendukung Anies Baswedan pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Sudirman juga sempat menjadi Co-Captain Tim Nasional (Timnas) Anies-Muhaimin (AMIN). Lalu, Abdullah bersama IKAPPI pernah mendeklarasikan dukungan kepada Anies Baswedan.

Kepala Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta, Dody Wijaya, menyebut tim Sudirman Said sudah melakukan konsultasi terkait pemenuhan persyaratan untuk Cagub-Cawagub independen pada Kamis (9/5/2024). Dalam kesempatan itu, pihaknya mengkonfirmasi Abdullah sebagai Cawagub pasangan Sudirman Said.

"Pak Sudirman Said dia dengan wakilnya, yaitu Pak Abdullah Mansuri," ujar Dody di kantor KPU DKI, Jumat (10/5/2024).

Dody mengatakan, Sudirman Said dan timnya telah meminta akses Sistem Informasi Pencalonan (Silon) kepada KPU DKI untuk memasukkan dokumen pendaftaran.

"Nanti kalau ada kesulitan menginput kami siap melayani terutama di hari terakhir. Kami akan memberikan pelayanan sampai dengan pukul 23.59 WIB," ucapnya.

Lebih lanjut, ditambah Sudirman Said, sudah ada tiga orang yang berencana maju dalam Pilkada DKI lewat jalur independen, yakni Dharma Pongrekun dan Noer Fajrieansyah.

"Kami berharap para bakal pasangan calon yang sudah berkonsultasi atau sudah meminta akses SILON untuk segera bisa segera melengkapi," ungkapnya.

"Ataupun bakal pasangan calon yang lain, yang berminat jadi cagub dan wagub provinsi DKI Jakarta, bisa sesegera mungkin melengkapi berkas dukungannya," tambahnya memungkasi.

Sumber: suara
Foto: Eks Co-Captain Timnas Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN), Sudirman Said. [Suara.com/Rakha Arlyanto]
Sudirman Said Mau Maju Pilkada Jakarta Berpasangan dengan Ketum IKAPPI, Keduanya Pendukung Anies Sudirman Said Mau Maju Pilkada Jakarta Berpasangan dengan Ketum IKAPPI, Keduanya Pendukung Anies Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar