Breaking News

Keluarga Sempat Didatangi 2 Pria Misterius Sebelum Film Vina Tayang, Ada Kaitannya dengan Pelaku yang Masih Buron?


Keluarga Vina, korban dari pembunuhan sadis oleh sekelompok geng motor di Cirebon pada 2016, sempat didatangi dua pria tak misterius.

Hal itu diungkap oleh kaka Vina, Marliyana belum lama ini.

Diketahui, kedua pria tersebut datang sebelum film 'Vina: Sebelum 7 Hari' tayang di bioskop.

Marliyana mengatakan bahwa keduanya khawatir kasus Vina kembali ramai jika filmnya tayang.

Namun, Marliyana dengan tegas menjawab, keluarga memiliki hak untuk memutuskan tetap membuat kisah Vina menjadi film.

"Saat itu sedang proses shooting di Talun. Dua orang itu datang ke sini, minta jangan diteruskan proses pembuatan filmnya," kata dia.

"Saya jawab, hak keluarga Vina untuk dijadikan film atau tidak. Kalau tidak mau ramai, tangkap dulu para buron itu," sambungnya.

Belum diketahui secara pasti apakah kedua pria tersebut ada kaitannya dengan para pelaku yang masih belum ditangkap.

Namun pada akhirnya, kekhawatiran dua pria tersebut kini terbukti.

Di mana kasus Vina kembali mencuat usai film yang diadaptasi dari kasus pembunuhan Vina itu tayang di bioskop pada 8 Mei 2024.

Masyarakat pun beramai-ramai mendorong agar polisi menangkap tiga pembunuh Vina yang saat ini berstatus daftar pencarian orang (DPO)

Dengan begitu, Marliyana berharap polisi bisa segera menangkap ketiga pelaku itu.

"Kami keluarga merasa senang bila film ini dapat mengingatkan kepada petugas kepolisian untuk segera menangkap (pelaku)," tuturnya.

"Semoga tak hanya saat ini saja yang sedang ramai, setelah sepi tenggelam lagi, sampai tiga buron itu ditangkap," lanjutnya. (*)

Sumber: kilat
Foto: Keluarga Vina Cirebon. (YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo)
Keluarga Sempat Didatangi 2 Pria Misterius Sebelum Film Vina Tayang, Ada Kaitannya dengan Pelaku yang Masih Buron? Keluarga Sempat Didatangi 2 Pria Misterius Sebelum Film Vina Tayang, Ada Kaitannya dengan Pelaku yang Masih Buron? Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar