Breaking News

Bripka RR Lihat Ajudan Lain Lakukan Penembakan Sebelum Sambo Tembak Dinding, Dugaan Komnas HAM Terbukti?


Setelah Bharada E mengungkapkan pengakuannya mengenai pembunuhan Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo, giliran Bripka RR ikut buka suara.

Beripka RR mengungkapkan pengakuan kepada kuasa hukumnya Erman Umar.

Erman menjelaskan bahwa saat kejadian tersebut, Bripka RR lihat Romer lakukan penembakan.

“Setelah beberapa kali tembakan, dia tidak tahu persis jumlah tembakan yang terjadi, dia berbalik arah keluar untuk mencari tahu siapa yang melakukan, ternyata teman ajudan lainya, yang bernama Romer,” terang Erman.

“Bripka RR tidak melihat langsung Romer melakukan penembakan karena di sana memang terdapat lemari es yang tinggi,” tambah Erman.

Erman juga menjelaskan, kemudian disaat dia berbalik dia melihat Richard telah selesai dan pak Sambo tembak-tembak dinding.

Komnas HAM juga mengungkapkan berdasarkan uji balistik, terdapat 3 penembak Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo.

Fakta ini diungkapkan Ketua Komnas HAM Taufan Damanik berdasarkan hasil uji balistik. 

Taufan menjelaskan bahwa kemungkinan jumlah penembakan 3 orang tersebut berdasarkan besar lubang peluru di tubuh almarhum Brigadir J.

“Kalau kita lihat dari besarnya lubang peluru yang ada dan juga hasil balistik yang telah kita lakukan. Itu yang kemudian saya sebut bisa jadi tiga orang pelakunya,” kata Taufan.

Taufan menjelaskan bahwa ada perbedaan keterangan antara Irjen Ferdy Sambo dengan Bharada E terkait pelaku penembakan. 

Karena itu Taufan meminta penyidik perlu mencari bukti pendukung lainnya untuk membuat terang terkait jumlah pelaku penembakan ini.

Sedangkan Erman menjelaskan bahwa Bripka RR baru mau mengungkapkan kesaksiannya dan menyampaikan kejadian sebenarnya setelah tim penyidik mendatangkan keluarga Bripka RR.

Tim penyidik kemudian meminta eks ajudan Irjen Ferdy Sambo itu untuk mengungkap semua kejadian yang sebenarnya.

"Dia berbalik arah itu setelah mungkin Richard (Bharada E) buka dan dia juga didatangi adik kandung sama istri agar minta bicara benar," tuturnya.

Bripka RR melakukan perlawanan saat dirinya menjadi tersangka lain yang dikonfrontir bersama Ferdy Sambo.

Selain itu, Erman mengungkap, saat pemeriksaan konfrontasi itu Ferdy Sambo tetap berprilaku arogan.

Sesekali Sambo memberi gertakan hingga membuat Bripka Ricky sempat goyah karena ketakutan.

Perlawanan yang dilakukan Bripka Ricky tak lepas dari keberanian Bharada E yang akhirnya membuka tabir skenario yang dibuat oleh Ferdy Sambo.

Sumber: disway
Foto: Erman menjelaskan bahwa saat kejadian tersebut, Bripka RR lihat Romer lakukan penembakan sebelum Sambo tembak dinding.-POLRI TV-YouTube Channel
Bripka RR Lihat Ajudan Lain Lakukan Penembakan Sebelum Sambo Tembak Dinding, Dugaan Komnas HAM Terbukti? Bripka RR Lihat Ajudan Lain Lakukan Penembakan Sebelum Sambo Tembak Dinding, Dugaan Komnas HAM Terbukti? Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar