Breaking News

Jubir PSI Anggap Ironis Penonton Formula E Didominasi WNA, Ali Syarief: Ini Namanya Kurang Piknik


Akademisi Cross Culture Ali Syarief menuturkan ini namanya kurang piknik dalam menyoroti Jubir PSI Sigit Widodo yang menanggap ironis penonton Formula E didominasi Warga Negara Asing (WNA).

Ali Syarief melontarkan pendapatnya pada sebuah kicauan lewat akun media sosial Twitter pribadi bernama @alisyarief.

Akademisi Cross Culture itu terpantau memang aktif dalam memakai platform tersebut untuk menyuarakan sudut pandang pribadinya.

Saat ini Ali Syarief buka suara dalam menyoroti pernyataan Jubir PSI Sigit Widodo yang menilai ironis penonton Formula E didominasi WNA.

"PSI; "ironis Formula E banyak penonton orang asing". Ini namanya Kurang Piknik," tulis Ali Syarief, Rabu (25/5/2022).

Ali Syarief menambahkan bahwa ada empat tujuan yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam menggelar Formula E.

"Padahal kunci suksesnya memang disitu, karena tujuan AB untuk: (1) Lebih mempopulerkan Indonesia," lanjutnya.

"(2) Penjelasan kepada dunia pandemic sudah mulai reda, (3) Saatnya pergi melancong ke Indonesia, (4) devisa," pungkas Ali Syarief.

Kicauan Ali Syarief ini mendapat 108 komentar, 236 retweets, dan 1.032 likes dari netizen hingga berita ini tayang.

Selain itu Ali Syarief turut menjelaskan raihan suara PSI yang cuma mencapai 4 persen saja dan sulit dapat kursi di DPR RI.

"PSI itu, raihan suaranya dibawah parliamentary threshold 4%. Jadi tidak mendapat kursi di DPR," beber Ali Syarief.

"Artinya tidak mungkin bisa mengusung Capres/Cawapresnya. Tapi Ketumnya, pernah deklarasi ingin Nyapres Piplres 24," pungkasnya.

Sebelumnya Jubir PSI Sigit Widodo memberikan komentar terhadap penonton Formula E yang didominasi oleh WNA.

"Sangat ironis jika Formula E lebih banyak disaksikan warga negara asing," tulis Sigit Widodo, Selasa (24/5/2022).

"Mengingat kegiatan ini menghabiskan uang rakyat hampir satu triliun rupiah dan tidak diikuti satupun pembalap dari Indonesia," tambahnya.

Kicauan Sigit Widodo ini mendapat 2.605 komentar, 801 retweets, dan 242 likes dari netizen hingga berita ini tayang.
Sumber: fin
Foto: Akademisi Cross Culture Ali Syarief/Net
Jubir PSI Anggap Ironis Penonton Formula E Didominasi WNA, Ali Syarief: Ini Namanya Kurang Piknik Jubir PSI Anggap Ironis Penonton Formula E Didominasi WNA, Ali Syarief: Ini Namanya Kurang Piknik Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar