Breaking News

Heboh Akun Medsos Prajurit Hina Jokowi, TNI AD: Itu Akun Palsu


Jagad media sosial kembali dihebohkan dengan sebuah akun facebook atas nama Eko Frananda yang melontarkan ujaran kebencian terhadap Presiden RI Joko Widodo. Parahnya lagi, akun tersebut memasang foto profil salah seorang prajurit TNI Angkatan Darat lengkap dengan seragam PDL nya.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Tatang Subarna angkat bicara. Menurut Brigjen TNI Tatang, pihaknya telah melakukan penelusuran terhadap akun facebook tersebut.

Hasil penelusurannya, lanjut Kadispenad, ternyata akun facebook bernama Eko Frananda yang memakai foto profil salah satu prajurit TNI Angkatan Darat itu adalah akun palsu.

"Akun palsu itu telah mencoreng nama baik TNI AD dengan melakukan ujaran kebencian terhadap Presiden Jokowi di laman Facebooknya," kata Kadispenad Brigjen TNI Tatang Subarna dalam keterangan resminya, Selasa, 5 Maret 2022.

Tatang lebih jauh lagi menjelaskan, bahwa kasus akun facebook dengan nama Eko Frananda itu merupakan kasus lama yang saat ini kembali heboh di media sosial. Kadispenad juga menyayangkan masih ada beberapa media online yang menjadikan akun palsu itu sebagai salah satu sumber berita.

Menurut Tatang, pada tahun 2020 lalu, Dispenad juga telah memberikan klarifikasi terkait akun facebook yang merupakan akun palsu dengan menggunakan foto prajurit TNI AD tersebut. Dia juga menegaskan, bahwa foto profil yang dipasang dalam akun facebook atas nama Eko Frananda tidak sesuai dengan foto yang dijadikan sebagai profil dalam media sosial tersebut. Menurut Tatang, identitas foto tersebut sebenarnya adalah Prajurit Satu AA dari satuan Perbekalan dan Angkutan Kodam Iskandar Muda Aceh.

Sumber: viva
Foto: Akun medsos atas nama prajurit TNI AD/Dispenad
Heboh Akun Medsos Prajurit Hina Jokowi, TNI AD: Itu Akun Palsu Heboh Akun Medsos Prajurit Hina Jokowi, TNI AD: Itu Akun Palsu Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar