Breaking News

Polisi Buru Pengeroyok Lansia yang Dituding sebagai Maling


Polres Metro Jakarta Timur telah memeriksa delapan saksi dalam kasus pengeroyokan seorang lanjut usia (Lansia) hingga tewas di Pulogadung, Jakarta Timur.

Kasat Reskrim Polres Jakarta Timur AKBP Ahsanul Muqaffi menjelaskan, saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan dan belum menetapkan tersangka.

"Kami sedang bekerja, doakan saja, lagi saya dalami lagi proses penyelidikan," kata Ahsanul Mufaqqi seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJakarta, Senin (24/1).

Sebuah video viral di media sosial berisi seorang pria lansia berinisial HM (80) yang dikejar oleh puluhan massa.

Setelah dikejar dan mobil berhasil ditemukan, pria itu dikeroyok hingga meninggal dunia.

Pria yang diamuk massa di kawasan Pulogadung, Jakarta Timur pada Minggu dini hari (23/1) itu belakangan ternyata bukan maling seperti yang diteriakkan massa. [rmol]

Foto: Minibus yang dikendarai Lansia yang akhirnya meninggal dunia karena dikeroyok massa/Repro
Polisi Buru Pengeroyok Lansia yang Dituding sebagai Maling Polisi Buru Pengeroyok Lansia yang Dituding sebagai Maling Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar