Breaking News

Hasil Editan Foto Tjahjo Kumolo Pakai Masker Jadi Bahan Tertawaan


Foto Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo yang dipakai untuk poster ucapan selama tahun baru 2022 menuai kritik di media sosial.

Bukan ucapan Tjahjo Kumolo yang menjadi sorotan, tetapi hasil editan yang dimaksudkan untuk menggambarkan Tjahjo Kumolo mengenakan masker yang menjadi perhatian banyak kalangan netizen.

Seorang netizen menyebut hasil editannya jelek sekali. Netizen yang lain menilai editor foto, "Kurang pinter yang buatnya atau masih belajar-belajar seperti anak SMP belajar PhotoShop."

Sebagian netizen menyontohkan pemasangan tali masker di bagian telinga Tjahjo Kumolo sama sekali tidak wajar. "Selamat tahun baru pak, semoga telinga kirinya nggak kenapa-kenapa."

"Tali maskernya nggak utuh di telinga, tapi kok nggak jatuh ya? Hebat pak," netizen yang lain berkomentar.

Barangkali jika Tjahjo Kumolo membaca satu persatu komentar netizen akan tertawa geli atau malah akan menegur staf yang membuat poster itu.

Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo melalui akun Twitter @KRMTRoySuryo2 sampai ikut-ikutan mengkritik hasil editan foto Tjahjo Kumolo yang menurutnya sama sekali tidak profesional.

"Selamat tahun baru juga, Kangmas. Maaf kritik sedikit, sampaikan ke editor foto njenengan. Next time bikinnya yang lebih profesional lagilah, moso buat Pak Menteri editingnya seperti itu, "tali masker" sangat tidak natural begitu garisnya, nampak banget "tempelan"-nya ... Salam sehat"

Foto: Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo/Net
Hasil Editan Foto Tjahjo Kumolo Pakai Masker Jadi Bahan Tertawaan Hasil Editan Foto Tjahjo Kumolo Pakai Masker Jadi Bahan Tertawaan Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar