Breaking News

Akhirnya, Pembangunan Kampung Kunir Dimulai


Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memimpin pencanangan pembangunan Kampung Susun Kunir di Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat, Kamis (14/10).

Kampung Kunir adalah salah satu dari 25 kampung kumuh yang masuk dalam program pembenahan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat terpilih sebagai Gubernur DKI Jakarta tahun 2017 lalu.

Ratusan warga yang tinggal di bedeng-bedeng penampungan adalah korban penggusuran Gubernur DKI Jakarta sebelumnya, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok pada bulan Mei 2015.

Kampung ini terletak tidak jauh dari Kawasan Kota Tua, di belakang deretan rumah toko Pinangsia dan hanya sepelemparan batu dari anak kali Ciliwung.

Pada tahun 2010, sebelum digusur Ahok, Kampung Kunir sempat dijuluki sebagai Kampung Hijau dan mendapatkan sertifikat dalam lomba Jakarta Green and Clean.

Dalam peringatan 3 tahun penggusuran Kampung Kunir, pemerintah DKI Jakarta membangun shelter untuk warga korban penggusuran Ahok. Sebanyak 33 kepala keluarga mendapatkan satu unit tempat tinggal di shelter tersebut. Masing-masing shelter berukuran 3 x 6 meter persegi. Selain shelter juga dibangun kamar mandi dan tempat cuci umum.

Hari ini setelah enam tahun tinggal di pengungsian, warga Kampung Kunir bisa menarik nafas lega karena janji pemerintahan Anies Baswedan untuk membangunkan tempat tinggal yang layak untuk mereka akhienya dipenuhi.

Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam pencanangan pembangunan kampung susun Kunir, Jakarta Barat, Kamis (14/10)/RMOL
Akhirnya, Pembangunan Kampung Kunir Dimulai Akhirnya, Pembangunan Kampung Kunir Dimulai Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar