Breaking News

Pengacara Munarman Bela Rocky Gerung, Sebut Sentul City Itu Pakai Cara Kapitalis


Ancaman pengusiran paksa hingga rumah akan digusur paksa terhadap pengamat politik Rocky Gerung masih terus memanas.

Penggusuran dugaan sengketa tanah yang berlokasi di Kampung Gunung Batu, Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor dinilai merupakan cara-cara kapitalis dalam mengambil hak orang lain.

Demikian disampaikan Advokat Juju Purwantoro dalam keterangan tertulisnya, Rabu (15/9/2021).

“Ini ciri kapitalis dengan (menginjak-injak hukum) arogansi sepihak korporasi ‘Sentul City’,” kata Juju.

Juju yang juga merupakan pengacara Munarman menyesalkan sikap pihak Sentul City yang telah melanggar hukum.

Pasalnya lahan tersebut sudah hampir puluhan tahun dikuasi warga setempat, termasuk lahan yang ditempati Pak Rocky Gerung.

“Rakyat yang sudah menguasai/memiliki lahan lebih dari 50 tahun, Pak Rocky G yang sudah memiliki lahan itu lebih 15 tahun juga, ini menjadi korban harus gusur paksa,” ujarnya

Kuasa hukum Rocky Gerung, Haris Azhar, membenarkan bahwa kliennya mendapatkan surat somasi dari Sentul City.

Haris mengatakan, somasi tersebut juga memberikan peringatan kepada Rocky Gerung bahwa Sentul City merupakan pemilik sah atas bidang tanah bersertifikat HGB Nomor 2412 dan 2411 Bojong Koneng.

Padahal, kata Haris, kliennya sudah tinggal di lokasi tersebut sejak tahun 2009 dan mendapatkannya dengan cara sah.

Rocky, kata Haris, juga memiliki surat keterangan tidak bersengketa yang ditandatangani Kepala Desa Bojong Koneng pada waktu itu.

“Selama Rocky Gerung menguasai (tanah) sejak tahun 2009 sampai dengan saat ini dan terdapat warga yang telah menguasai secara fisik tanah tersebut sejak tahun 1960, tidak pernah ada klaim dari pihak mana pun yang mengakui tanah tersebut adalah miliknya,” ujar Haris.

Atas somasi ini, Rocky Gerung berencana menggugat balik PT Sentul City Tbk dengan nilai gugatan sebesar Rp 1 triliun.

Besarnya nilai gugatan immaterial itu lantaran tempat tinggalnya sangat berharga karena memiliki banyak kenangan.

Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Rocky Gerung/Net
Pengacara Munarman Bela Rocky Gerung, Sebut Sentul City Itu Pakai Cara Kapitalis Pengacara Munarman Bela Rocky Gerung, Sebut Sentul City Itu Pakai Cara Kapitalis Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar