Breaking News

Gus Capung Terkenal Usai Bunuh Polisi, Ternyata Anggota Ormas


Ida Bagus Swapatra alias Gus Capung (43) kembali dijebloskan ke penjara setelah mencuri ponsel milik Siti Aminah di Badung, Bali.

Gus Capung dikenal sebagai preman di kampungnya di Banjar Batu Lumbung, Desa Gulingan, Kecamatan Mengwi, Badung, Bali,

Nama Gus Capung tenar dan pernah jadi buah bibir usai membunuh anggota Polsek Mengwi, Briptu Kadek Eko Susanto.

Pria bertato ini menjadi satu dari tiga pelaku pembunuhan terhadap Briptu Kadek Eko Susanto pada 22 Juni 2011 silam.

Briptu Kadek Eko Susanto yang merupakan anggota Polri dan berdinas di bagian administrasi Sabhara Polsek Mengwi.

Ia tewas dikeroyok oleh Gus Capung dan dua temannya Genuh dan Alit.

Saat itu, jenazah Briptu Kadek ditemukan pertama kali di kamar mandi dengan keadaan bersimbah darah akibat tusukan.

Pembunuhan terhadap Briptu Kadek berawal dari Ni Luh Mani, salah satu penghuni kamar kos No.8 di wilayah Banjar Batu Lumbung, Gulingan, Mengwi bertengkar dengan Gus Capung.

Akibat pertengkaran Gus Capung dengan teman perempuannya, salah satu tetangga kos bernama Daniasih merasa terganggu dan meminta pertolongan kepada Briptu Kadek untuk menghubungi pemilik kos.

Namun saat menghubungi pemilik kos, pulsa Briptu Kadek habis. Kemudian Briptu Kadek meminta tolong kepada adiknya (Putu Wendra) untuk membelikan pulsa.

Selanjutnya, sepulang membeli pulsa, saksi Wendra melihat Briptu Eka sedang melerai pertengkaran.

Sayangnya, upaya melerai itu justru disalahartikan Gus Capung dan kemudian Briptu Eka diikuti hingga kamarnya dan dikeroyok serta ditusuk oleh Gus Capung dan dua rekannya hingga tewas.

Setelah tewas, Gus Capung dan dua pelaku lainnya kabur dan membuang pisau ke sungai.

Selanjutnya, hanya berselang kurang dari sehari kabur, Gus Capung ditangkap dan dijebloskan ke penjara setelah divonis hukuman selama 20 tahun.

Di tengah menjalani masa hukuman, Gus Capung mendapat program asimilasi dan bebas.

Setelah bebas bersyarat itu, Gus Capung kembali dibekuk jajaran Polres Badung di rumahnya di kawasan Banjar Pande, Mengwi, Badung, Bali.

Gus Capung ditangkap karena mencuri HP milik korban Siti Aminah.

Dari rekam jejak sebelumnya, Gus Capung dikenal garang. Sosok anggota ormas ini juga dikenal di banjarnya sebagai preman kampung.

Gus Capung disebut-sebut sempat menduduki posisi korlap salah satu ormas di wilayahnya.

Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Ida Bagus Swaparta alias Gus Capung
Gus Capung Terkenal Usai Bunuh Polisi, Ternyata Anggota Ormas Gus Capung Terkenal Usai Bunuh Polisi, Ternyata Anggota Ormas Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar