Breaking News

Melki Tepis Isu Ribka Tjiptaning Keras karena PDIP Cemburu ke Golkar


Pernyataan keras anggota Komisi IX DPR RI Ribka Tjiptaning disebut merupakan bagian dari kecemburuan PDIP ke Partai Golkar yang kian mesra dengan Presiden Joko Widodo.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Fraksi Golkar Emmanuel Melkiades Laka Lena menampik isu miring itu.

Menurutnya, Ribka kerap keras dengan hal kesehatan dan bukan hanya sekali melakukan kritik pedas kepada pemerintah.

“Saya kira enggaklah ya, saya kenal baik Mbak Ribka Tjiptaning, beliau adalah senior kami di Komisi IX,” ucap Melki dalam acara diskusi virtual Tanya Jawab Cak Ulung, bertemakan “Pro dan Kontra Vaksin Covid-19”, Kamis (14/1).

Melki mengatakan pernyataan Ribka tersebut sering disampaikan di Komisi IX dan kerap meminta seluruh anggota untuk tidak main-main dengan masalah kesehatan.

“Saya kira, Mbak Ribka bukan kali ini ya kalau tadi saya bilang kepada teman-teman itu bahwa semenjak Komisi IX periode ini berjalan hal-hal seperti kemarin itu sudah sering diingatkan (Mbak Ribka) kepada kami semua di Komisi IX agar tidak main-main dengan politik kesehatan dan juga bisnis rakyat di berbagai persoalan kesehatan apalagi di masa pandemi saat ini,” katanya.

“Dan itu bukan hari ini, tapi sudah berkali-kali, rapat kerja dengan berbagai pihak ya maupun rapat internal kami di Komisi IX,” imbuhnya.

Melki menambahkan Ribka telah mengendus adanya upaya bisnis di tengah musibah pandemi Covid-19 ini. Sehingga tak bosan dia menyampaikan untuk tidak main-main dengan wabah Corona bukan karena cenburu dengan Golkar.

“Yang disampaikan Mbak Ribka itu sering disampaikan sebagai catatan kepada kami semua bahwa di tengah pandemi itu ada potensi juga bisnis kesehatan yang akan masuk. Itu sudah dikatakan Mbak Ribka berkali-kali,” tandasnya.

Diterbikan: oposisicerdas.com
Foto: Politisi PDIP Ribka Tjiptaning (rmol)
Melki Tepis Isu Ribka Tjiptaning Keras karena PDIP Cemburu ke Golkar Melki Tepis Isu Ribka Tjiptaning Keras karena PDIP Cemburu ke Golkar Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar