Breaking News

Ayah Almarhumah Dokter Aulia Risma Lestari Meninggal Dunia, Diduga Drop Usai Tahu Putrinya Tewas


Ayah Almarhumah dokter Aulia Risma Lestari, Moh. Fakhruri, meninggal dunia pada Selasa, 27 Agustus 2024.

Diketahui, ayah Aulia Risma Lestari itu meninggal di RSCM Jakarta pada pukul 01.24 WIB dini hari.

Kabar tersebut disampaikan oleh dr. Ningz melalui akun Instagram pribadinya.

"Turut berduka cita sedalam-dalamnya untuk keluarga Almarhumah dr ARL yang harus kehilangan 2 keluarga kesayangan mereka dalam waktu 1 bulan terakhir," tulisnya, dikutip Kilat.com dari akun Instagram @drningz.

Meninggalnya sang ayah diduga karena kondisi kesehatanya yang semakin drop setelah mengetahui putrinya tewas.

Sebelumnya, Aulia Lestari yang merupakan dokter residen di PPDS Anestesi Undip meninggal dunia di kamar kosnya.

Muncul dugaan bahwa Aulia Lestari meninggal akibat bunuh diri.

Dugaan tersebut semakin kuat setelah isi buku harian Aulia Lestari terbongkar, yang mana ia sempat mengeluh lantaran tak tahan di-bully selama mengikuti PPDS Anestesi.

Kendati demikian, pihak Undip telah membantah bahwa dugaan tersebut tidak benar.

Bukan karena bunuh diri, pihak Undip menyatakan bahwa Aulia Risma meninggal dunia karena penyakit yang dideritanya.

"Almarhumah mempunyai problem kesehatan yang dapat mempengaruhi proses belajar yang sedang ditempuh," bunyi siaran pres Undip.

Tak hanya itu, pihak keluarga Aulia Lestari juga mengatakan bahwa Aulia Risma meninggal karena sakit. (*)

Sumber: kilat
Foto: Susul Dokter Aulia Risma Lestari, sang ayah kini dikabarkan meninggal dunia. (x.com/bambangsuling11)
Ayah Almarhumah Dokter Aulia Risma Lestari Meninggal Dunia, Diduga Drop Usai Tahu Putrinya Tewas Ayah Almarhumah Dokter Aulia Risma Lestari Meninggal Dunia, Diduga Drop Usai Tahu Putrinya Tewas Reviewed by Oposisi Cerdas on Rating: 5

Tidak ada komentar